Kamis, 08 Mei 2008

ANAK BERMASALAH

Written by Ayah Edy

Friday, 11 May 2007
Dalam profesi saya sebagai seorang konsultan pendidikan anak, saya sering dibuat bingung oleh keluhan orang tua terhadap anaknya yang dikatakan bermasalah;



Satu hari datang orang tua yang mengeluh yang katanya anaknya keras, sulit diberitahu dan sering membantah. Kemaunya luar biasa keras dan ingin selalu dituruti dan anak ini luar biasa PD-nya, bahkan cenderung over PD bagitu kata orang tuanya mengeluh..



Namun suatu kali juga saya pernah kedatangan orang tua yang mengeluhkan anaknya katanya tidak punya kemauan, pendiriannya mudah goyah, mudah terpengaruh, kurang percaya diri, dan sangat pemalu. Sampai-sampai si ibu bingung harus bagaimana...? karena setiap kali ditanya jawabnya selalu terserah mama.... terserah mama dan terserah mama sajalah....

Ada lagi lainnya yang juga mengeluh karena anaknya tidak mau diam, selalu ingin bergerak kasana dan kesini, tidak bisa duduk tenang maunya lompat dan bermain terus sepanjang hari....sampai-sampai mamanya merasa malu dengan para tetangganya.

Sebaliknya ada pula yang datang mengeluhkan anaknya yang katanya terlalu pasif, lebih banyak diam, menyendiri dan jarang sekali bicara. Kurang komunikatif dan hampir tidak memiliki energi hidup...

Para orang tua ini sama-sama beragapan bahwa anaknya bermasalah; Coba kita amati lebih jeli lagi; Orang tua yang dikarunia anak yang berpendirian keras ingin anaknya lembut, Sementara orang tua yang dikarunai anak lembut ingin anaknya lebih punya pendirian yang keras.

Orang tua yang memiliki anak yang selalu bergerak ingin anaknya diam, sementara orang tua yang memiliki anak yang diam, dianggapnya pasif dan ingin anaknya lebih banyak bergerak........menurut anda kita atau anak kita yang sebenarnya lebih memerlukan terapi dalam hal ini...?

Tidak ada komentar: